BAN BEKAS BISA JADI BATTERAY MOBIL



ban bekas bisa jadi batteryBan bekas yang sudah tidak terpakai biasanya didaur ulang menjadi kerajinan perabot rumah tangga,seperti mebel,tong sampah,pot bunga,dll. Tetapi tahukah anda kalau ban bekas bisa juga diolah menjadi sumber daya kendaraan anda.  Di Amerika sana ban bekas dapat diolah menjadi batteray kendaraan lho,luar biasa bukan.


Penemuan yang sangat inovatif ini berhasil ditemukan oleh para peneliti dari Departemen Energi AS yang bekerja di laboratorium nasional Oak Ridge. Para peneliti dari Amerika ini berhasil mendaur ulang karbon hitam dari ban bekas yang kemudian digunakan sebagai anoda pada baterai ion lithium. Di dalam pembuatan ban bahan karbon hitam selain digunakan sebagai  zat pewarana agar ban menjadi hitam juga digunakan untuk memperkuat ketahanan ban. Karbon hitam dari ban bekas tadi mampu membuat battery lithium menjadi lebih tahan lama atau kuat,sehingga untuk mobil listrik dapat berjalan lebih jauh.


Untuk prosesnya sendiri memang cukup rumit,ban bekas didaur ulang menggunakan proses pirolisis dan dikombinasi dengan bahan organik untuk menghilangkan oksigen yang terkandung di dalam ban bekas. Sehingga kemudian bisa mendapatkan bahan material karbon hitam pyrolytic dari karet ban bekas. Hasilnya karbon hitam dari ban bekas ini memiliki fungsi seperti grafit yang biasa digunakan dalam anoda sebuah baterai lithium ion.


Setelah diuji di laboratorium batteray lithium-ion dengan salah satu anoda karbon hitam,hasilnya ditemukan kapasitas energi baterai lithium ion dengan karbon hitam dari ban bekas didapat lebih tinggi daripada baterai yang sama dengan anoda grafit biasa. Ternyata hal ini terjadi karena kualitas struktur karbon hitam yang lebih baik, dibandingkan dengan grafit yang sudah dimiliki oleh baterai lithium ion saat ini.



Baca juga artikel lainnya disini

0 Response to "BAN BEKAS BISA JADI BATTERAY MOBIL"